Pentahbisan Gereja St Yoseph Ayawasi di Maybrat Berjalan Penuh Khidmat

Maybrat, KOMENTAR- Acara pentahbisan Gedung Gereja Katolik Paroki Santo Yoseph Ayawasi-Keuskupan Manokwari Sorong di Kampung Ayawasi-Distrik Aifat Utara Kabupaten Maybrat berjalan penuh khidmat, aman dan terkendali, Kamis (29/06).

Pj Gubernur Papua Barat Daya (PBD) Muhammad Musa’ad ikut mengapresiasi kinerja Pj Bupati Maybrat dan jajarannya.

Setelah Misa selesai, Pj Gubernur Papua Barat Daya memberikan sambutan dan kesan terhadap acara yang sudah berjalan. Pj Gubernur sangat mengapresiasi dan terkesan terhadap semua rangkaian acara yang sudah dijalankan. Dalam segala aspek acara berjalan dengan lancar dan aman.

Dikatakannya, pemerintah hadir ditengah masyarakat serta didalamnya termasuk jemaat Gereja untuk mengatur serta menjaga keamanan, kesejahteraan. Tetapi pemerintah daerah tidak bisa berjalan sendiri, masyarakat juga mengambil peran dalam roda pemerintahan yang berjalan. “Jadikan segala keamanan, keadilan dan kesejahteraan menjadi tanggung jawab semua lapisan masyarakat,” kata Pj Gubernur.

Sementara Pj Bupati Bernhard Rondonuwu menyampaikan dan berharap pada momen kali ini merupakan awal angin segar untuk pembangunan, pemerataan di Kabupaten Maybrat. “Gereja ini adalah spirit kedekatan kita kepada Tuhan dan melayani sesama manusia,” kata Pj Bupati Bernhard.(ist/*)

Komentar