Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri Dipandu Olly Dondokambey di Konsolidasi Internal Sekolah Partai

Jakarta, KOMENTAR- Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan menggelar rapat konsolidasi internal di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (02/08).

Peserta konsolidasi kali ini adalah para kepala daerah PDI Perjuangan. Hadir langsung  Ketua Umum (Ketum) DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Hasto Kristiyanto, Bendahara Umum (Bendum) Olly Dondokambey dan para ketua DPP PDI Perjuangan lainnya.

Menariknya, saat baru tiba, Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri dipandu Bendum Olly Dondokambey juga Gubernur Sulut itu.

Olly Dondokambey memandu Megawati untuk masuk ke sekolah partai. Sambil berpegang erat, anak Presiden pertama RI Soekarno tersebut terlihat senang dan bahagia.

Di dalan ruangan juga, anak Proklamator ini juga terlihat penuh ceria. Olly Dondokambey terus mendampingi Megawati Soekarnoputri selama konsolidasi tersebut.
Konsolidasi ini sendiri merupakan lanjutan dari aktivitas serupa yang berlangsung pada hari Senin (31/08) sebelumnya.

Peserta rapat ini, kepala daerah dan Ketua DPC PDI Perjuangan yang persentase kursinya di bawah 20 persen hasil Pemilu 2019 juga turut hadir.
Termasuk Walikota Medan Bobby Nasution, Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, dan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.
Para kepala daerah PDI Perjuangan dari Sulut juga ikut hadir.
Megawati duduk di depan bersama pengurus DPP, sementara kepala daerah dan ketua DPC berdiri di belakangnya. Dalam momen ini, Eriko Sutarduga memimpin yel-yel baru yang diperkenalkan untuk pertama kalinya.

Acara tersebut ditutup dengan sesi foto dan pose salam khas PDI Perjuangan. Setelahnya, Megawati dan timnya melanjutkan rapat konsolidasi internal di lantai dua Sekolah Partai.(mpjp/ist)

Komentar